Dee Stories

Kumpulan artikel parenting yang ditulis oleh blogger parenting Indonesia.
Suka travelling & kuliner. Konselor ASI &MPASI.

Kenali Allah Melalui CiptaanNya


Menurut pendidikan berbasis fitrah, usia 0-6 tahun adalah periode emas bagi tumbuhnya fitrah keimanan.
Fitrah keimanan meliputi moral, spiritual, keagamaan dan seterusnya.

Salah satu cara membangkitkan fitrah keimanan adalah dengan mengenal ciptaan-ciptaan Allah.
Dengan begitu, maka anak akan mengenal sang penciptanya.




Oleh karena itu, hari ini home education Aluna berfokus pada pengenalan binatang yang ada disekitar.
Dimana binatang adalah salah satu bentuk ciptaan Allah.




Hari ini Aluna melihat dan belajar berbagai jenis binatang.
Mulai dari semut, ikan, burung, kura-kura, kupu-kupu dan kucing.





Selain mengenalkan nama binatang, saya juga menjelaskan tentang habitat binatang.
Kupu-kupu dan burung adalah binatang yang bisa terbang karena punya sayap.





Semut dan kucing hidup di darat.
Kura-kura dan ikan hidup di air.
Mungkin sekarang Aluna belum paham benar tentang ini.
Tapi cerita saya ini pasti akan dia ingat.
Ini juga untuk memperkuat bahasa ibunya.
Memperkaya kosa katanya.

Omah Rame, 8maret 2018

#HomeEducation
#FBE.Aluna.2y
#FitrahKeimanan
#FitrahBelajar
#FitrahBahasa
#GPA.day26

Tidak ada komentar

Posting Komentar