Dee Stories

Kumpulan artikel parenting yang ditulis oleh blogger parenting Indonesia.
Suka travelling & kuliner. Konselor ASI &MPASI.

Divorce Attorney Shin, Pengacara Spesialis Perceraian

 

Divorce Attorney Shin

Menikahlah dengan bijaksana. Bercerailah secepatnya




Sebuah nasihat yang bagus dari seorang pengacara perceraian. Pernikahan memang harus disikapi dengan bijaksana, dan bila memang tak bisa dipertahankan maka harus diselesaikan secepatnya. 


Shin Sung Han (Cho Seung Woo) adalah profesor musik yang beralih menjadi pengacara. Tak sekadar pengacara biasa, Shin Sung Han adalah pengacara spesialis perceraian dalam drama Divorce Attorney Shin. 


Banyak klein ingin dibantu mengurus perceraian, mulai dari kasus video porno, perselingkuhan, hingga KDRT (Kekerasan Dalam Rumah Tangga). 


Drama Divorce Attorney Shin 


Profil 

Judul

Divorce Attorney Shin 

Pemeran utama

Cho Seung-Woo, Han Hye-Jin, Kim Sung-Kyun, Jung Moon-Sung 

Tanggal rilis

4 Maret – 9 April 2023 

Tayang setiap

Sabtu & Minggu 

Genre

Hukum 

Episode

12 

Network

JTBC, TVING, Netflix 



Pemain


Cho Seung-woo sebagai Shin Sung-han


Review Divorce Attorney Shin


Shin Sung-han adalah profesor di sebuah perguruan tinggi musik di Jerman.


Kekalahan adiknya dalam kasus perceraian membuatnya kembali ke Korea. Dia meninggalkan karir musiknya dan beralih profesi menjadi pengacara. 


Bukan pengacara biasa, Shin Sung-han adalah pengacara spesialis perceraian. Setiap selesai memenangkan kasus, dia mewarnai buah anggur yang ada di kantornya. 


Han Hye-jin sebagai Lee Seo-jin


Mantan penyiar cuaca yang saat ini bekerja sebagai DJ radio. Lee Seo-jin adalah mantan klien Shin Sung-han yang kemudian ikut bekerja di kantor hukum Shin Sung-han. 


Lee Seo-jin berusaha kembali menata hidupnya. Setelah kasus video pornonya tersebar luas. Dia berusaha bangkit kembali di tengah penilaian buruk masyarakat. 


Kim Sung-kyun sebagai Jang Hyeong-geun


Teman sekolah menengah Sung-han dan seorang manajer kantor di kantor pengacara Sung-han.


Dibalik sikap cerianya, siapa sangka ternyata Jang Hyeong-geun juga memiliki masalah yang pelik dalam rumah tangganya. 


Jung Moon-sung sebagai Jo Jeong-sik


CEO Jo Jeong-sik Real Estate, yang merupakan teman SMP Sung-han dan Hyeong-geun.


Jo Jeong-sik selalu membantu Sung-han dalam memecahkan kasus. Melakukan penyelidikan terhadap setiap kasus yang ditangani Sung-han. 



Sinopsis Drama Divorce Attorney 


Professor musik beralih menjadi pengacara 


Sung-han adalah pianis handal. Dia adalah professor musik. Karir musiknya yang cemerlang di Jerman ditinggalkan. 


Baca Juga : Baeksang Arts Awards 2023, Netflix Menang Banyak!


Dia pun kembali ke Korea. Dan kemudian beralih profesi menjadi pengacara spesialis perceraian. Keputusan Sung-han ini didorong oleh kekalahan adiknya dalam kasus perceraian.


Sung-han sengaja berlatih mengambil kasus perceraian, untuk mencari keadilan bagi mendiang adiknya. 


Beragam kasus perceraian ditanganinya, mulai dari kasus video porno, perselingkuhan, KDRT, perceraian lansia, dan lain sebagainya. Dia selalu berhasil memenangkan kliennya. 


Bromance yang epik


Drama Divorce Attorney Shin ini tak hanya bercerita tentang bagaimana kasus-kasus hukum yang dimenangkan oleh Sung-han. Tapi juga menghadirkan bagaimana persahabatan Sung-han dan dua orang temannya, Jo Jeong-sik dan Jang Hyeong-geun. 


Ketiganya saling mendukung. Mulai urusan pekerjaan hingga urusan pribadi. Termasuk saat  Jang Hyeong-geun harus menghadapi perceraiannya. 


Sinopsis Divorce Attorney Shin



Tingkah ketiganya sangat konyol dan menghibur penonton. Drama ini konsisten menunjukkan bromance diantara ketiganya. Hingga di akhir cerita. 


Drama Divorce Attorney Shin ini mengajarkan bagaimana sebuah persahabatan dipertahankan. Bagaimana sahabat saling mendukung dan menghibur. 


Bangkit dari keterpurukan


Tak hanya menampilkan bagaimana kisah Sung-han sebagai pengacara spesialis perceraian, tapi juga ada kisah Lee Seo-jin. Lee Seo-jin adalah mantan klien dari Sung-han. 


Kasus Lee Seo-jin ini mengingatkan saya pada kasus video porno Ariel NOAH dan Cut Tari. Lee Seo-jin terlibat skandal video porno dengan selingkuhannya. Saat video itu tersebar, tak hanya rumah tangganya yang hancur. Karirnya sebagai penyiar radio juga berakhir. Dia bahkan terancam kehilangan hak asuh anaknya. 


Drama Divorce Attorney Shin


Baca Juga : Drakor 'Crash Course in Romance', Refeleksikan Bentuk Dukungan Orang Tua Terhadap Proses Belajar Anak


Meskipun dia salah karena berselingkuh, tapi sejatinya dia adalah korban. Korban dari suami yang arogan dan selingkuhan bejat yang sengaja merekam dan menyebarkan video. 


Namun, dengan kepiawaian Sung-han, Lee Seo-jin bisa memenangkan hak asuh anak. Dia pun akhirnya bekerja sebagai staf di kantor hukum Sung-han. Perlahan tapi pasti, Lee Seo-jin bisa bangkit kembali. 


Dia kembali menemukan kepercayaan dirinya di hadapan publik. Bahkan kembali merintis karirnya sebagai penyiar radio. Dia berusaha bangkit dari keterpurukan. 


Review Drama Divorce Attorney Shin


Terus terang, sebagai penggemar drama hukum, saya senang dengan drama ini. Divorce Attorney Shin menghadirkan kisah pengacara dalam sudut pandang yang berbeda. 


Bagaimana seorang profesor musik belajar hukum mati-matian untuk bisa menjadi pengacara. Dia pun hanya mau menangani kasus perceraian. 


Baca Juga : 7 Karakter Pengacara Unik dalam K-Drama 2022, Mana yang Jadi Favoritmu?



Semua yang dilakukan ini karena kekalahan adiknya dalam kasus perceraiannya. Adiknya tak hanya kalah, dia kehilangan hak asuh anak semata wayangnya. Bahkan akhirnya menghembuskan nafas terakhir karena perbuatan jahat selingkuhan suaminya. 


Bagaimana Sung-han berusaha mencari keadilan untuk mendiang adiknya, menunjukkan besarnya rasa cintanya pada adiknya. 


Tak hanya  itu, bromance antara Sung-han dan kedua orang temannya juga menjadi hal yang menarik dalam drama ini. Ketulusan persahabatan ketiganya dan kekonyolan yang dibuat, membuat drama ini terasa lebih hidup. 


Drama ini bahkan selalu mendapatkan rating dua digit di setiap penayangannya. Bahkan, episode terakhir mendapatkan rating tertinggi. 


Selain itu, tentunya drama ini memberikan banyak pelajaran. Bahwa pernikahan harus dijalani dengan bijaksana. Jika sudah banyak permasalahan yang tak bisa diselesaikan dan tak lagi memberikan kebahagiaan, segeralah bercerai! 


Penutup


Demikian review tentang Divorce Attorney Shin, Pengacara Spesialis Perceraian. Drama ini memiliki cerita yang unik dan menghibur. Penuh nasihat tentang pernikahan namun dikemas dengan cara ringan. Banyak humor yang menghibur. 


Jadi, apakah teman-teman sudah menonton drama Divorce Attorney Shin ini? 








1 komentar